Revlon Super Lustrous Lipstick Creme (Teak Rose)
Setelah beberapa waktu ini ngomongin matte lipstick,
sekali-sekali ngomongin creamy lipstick dulu yuk, biar ga bosen sama yang matte
mulu. Lagipula sesekali bibir kan juga harus diistirahatkan. Kali ini aku mau
ngerekomendasikan lipstick creamy yang udah populer dari dulu, Revlon Super
Lustrous Lipstick Creme. Lipstick satu ini siapa sih yang gatau? Ga Cuma di
Indonesia aja, di luar negeri pun lipstick ini udah femes. Selain karena harganya
yang relatif terjangkau dan warnanya yang pigmented, pilihan warnanya juga banyak
bangeeeeet. Mau lipstick warna natural kayak warna nude dan pink sampai
warna-warna berani pun juga ada. Bagi kalian
yang suka warna merah, tapi ga suka warna merah yang menyala ala ala red
chilli, mungkin warna Teak Rose atau nomor 445 satu ini bisa jadi alternatif.
Baca juga : Revlon Super Lustrous Lipstick Creme Warna Natural (Almost Nude dan Pink In The Afternoon)
Untuk kemasan udah ga perlu aku jelasin lagi ya, karena
kalian pasti juga udah tahu dan sering lihat Revlon Super Lustrous Creme ini
karena kemasannya sama kok. Jadul sih tapi ada kesan elegannya.
Lipstick bulletnya mulus dan udah ketebak kalau lipstick ini
bakalan glides on smoothly di bibir.
Ketika diswatch di tangan atau dipakai di bibir lancar
lancar aja, ga seret pastinya karena ini lipstick creamy.
Warna Teak Rose ini merah kecoklatan atau merah bata. Ga warm
undertone, tapi ga terlalu cool undertone juga. Warna merahnya ga overpowering
atau mengintimidasi kayak merah cabe dan dark vampy red. Menurutku sih cocok
bagi medium to tan.
Tekstur :
Sesuai judulnya, lipstick ini creamy ketika dipakai dan finishingnya
pun creamy finish atau agak shiny.
Pigmentasi :
Sekali oles warnanya langsung intens.
Scent :
Sebenarnya ada sedikit wangi khas lipstick jadul yang tercium kalau dicium dari jarak dekat, tapi untungnya sih ga terlalu noticeable kok. Bahkan ketika dipake juga ga kecium bau apapun.
Transferproof & kissproof :
Seperti kebanyakan lipstick creamy lainnya, TIDAK. Dipakai makan
udah menghilang tanpa jejak dan mungkin meninggalkan sedikit stain karena
berhubung warna ini termasuk warna tua.
Staying power :
Sayangnya karena lipstick ini ga transferproof, dalam
beberapa jam aja udah mulai pudar. Touch up is a must!
Price :
IDR 30.000 – IDR 40.000
Where to buy :
Revlon Counter, toko kosmetik, e-commerce
Likes :
- Warnanya pigmented
- Teksturnya creamy
- Harga terjangkau
- Gampang didapatkan
Dislikes :
- Tidak tahan lama
Bagi pecinta creamy lipstick yang ringan, Revlon Super
Lustrous Lipstick Creme ini rekomen untuk dicoba.
Thank you for reading,
xoxo
xoxo
3 komentar
aku udha lamaa g pke crème lipstick smjk py lip cream :D
ReplyDeleteini lipstick juga ga barusan aku beli kok shan. aku juga udah ga pernah beli lipstick creamy lagi, mesti belinya lip cream mulu XD
Deletewarna lipstiknya cantik banget dan terlihat sangat pigmented..
ReplyDeleteFeel free to drop your comment. I will reply it as soon as possible. ^^