Hal-Hal Yang Membuat Hari Lebaran Begitu Spesial Dan Selalu Dirindukan
[Sponsored Post]
Salah satu momen yang ditunggu setiap tahunnya adalah bulan Ramadan. Karena artinya sebentar lagi Hari Raya Idul Fitri atau yang biasa disebut Hari Lebaran akan segera tiba. Bagi umat Islam hari lebaran merupakan hari yang spesial. Tidak hanya dari sisi spiritual, yang berarti momen dimana diri ini kembali suci setelah berjuang selama sebulan dalam melawan hawa nafsu, tapi juga dari sisi kultural terutama di Indonesia. Apa saja yang bikin hari lebaran begitu spesial? Berikut beberapa hal yang membuat hari lebaran begitu spesial dan membuat kita selalu rindu.
1. Hari
kemenangan
Kenapa
hari raya idul fitri disebut hari kemenangan? Karena setelah berjuang selama
sebulan menahan hawa nafsu, dalam konteks ini aku persempit hanya lapar dan dahaga, akhirnya
tibalah hari dimana kita bisa melepaskan rasa lapar dan dahaga kita. Mau makan dan
minum apapun bebas sesuka hati, tentunya dalam batas wajar ya.
2. Waktunya
melepaskan rasa dendam dan juga mengakui kesalahan
Sebenarnya
kalau hal ini tidak harus menunggu waktu lebaran sih, kapanpun kita punya salah
kita harus minta maaf dan berusaha untuk memaafkan kesalahan orang lain. Tapi
dengan adanya hari raya idul fitri, diharapkan segala rasa yang ada di hati
benar-benar secara ikhlas dilepaskan.
3. Waktunya
mudik dan berkumpul dengan keluarga
Banyak
perusahaan, instansi dan tempat usaha (meskipun tidak semuanya sih) akan
memberikan hari libur yang lebih panjang
dari biasanya bagi karyawannya. Hal ini bisa dimanfaatkan untuk kembali ke
kampung halaman dan berkumpul dengan keluarga. Walaupun mudik merupakan
kegiatan yang cukup menyita waktu dan melelahkan, tapi begitu berkumpul dengan
keluarga, semua rasa capek dan penat akan terobati.
4. THR
Time!
Salah
satu hal yang pastinya ditunggu-tunggu oleh banyak orang yaitu Tunjangan Hari
Raya. Banyak hal yang harus dipersiapkan untuk menyambut hari raya, dan
pastinya kebutuhan juga akan meningkat. Dengan THR yang kita terima kita dapat
memenuhi beberapa kebutuhan (dan juga keinginan) untuk hari raya. Salah satunya beli baju baru. Yang ini
benar-benar ga wajib sih, tapi dengan memakai baju baru, biasanya kita pun
merasa menjadi orang yang baru.
Cuma
tahu sendiri kan, menjelang hari raya mall-mall atau toko baju yang biasanya
menggelar sale besar-besaran bakalan penuh sesak dengan orang-orang dan kadang
kita pun berebutan hanya untuk masuk ke kamar ganti atau tempat kasir. Tapi
tenang aja, karena di Zalora, kamu bisa
temukan koleksi baju lebaran 2017 terbaik di sini. Tinggal klik klik, bayar, baju pilihan pun
sudah sampai di rumah. Ga perlu lagi macet-macetan di jalan, atau
berdesak-desakan buat milih-milih baju atau mengantri berjam-jam di depan
kasir.
5. Makan enak
Bersyukurlah yang tinggal dan bisa berlebaran
di Indonesia, karena hari raya merupakan salah satu hari dimana makanan-makanan
enak berkumpul. Ketupat, cek. Opor, cek. Rendang, cek. Sambal ati, cek. Yang
manis-manis? Kue-kue kering tersedia. Minuman segar nan dingin juga ada. Tapi
dikontrol ya jeung.
6. Bertemu tetangga dan teman-teman
Sudah hal yang lumrah untuk berkunjung ke
tetangga atau ke rumah teman saat hari raya. Momen ini bisa digunakan untuk bersilaturahmi,
melepas kangen, icip-icip kuliner, nyari rejeki (bagi anak-anak kecil), maupun
mencari jodoh. Eh.
Itulah beberapa hal yang membuat hari raya
menjadi momen spesial dan selalu dirindukan. Sebenarnya masih banyak lagi sih. Kalau kamu apa hal yang bikin kamu
akan selalu menantikan hari lebaran setiap tahunnya?
Thank you for reading,
xoxo
0 komentar
Feel free to drop your comment. I will reply it as soon as possible. ^^